Alamat dan Sekretariat :


Jl. Agus Salim No. 10 Sondakan Laweyan Surakarta Jawa Tengah. Telp. (0271) 714751 Fax (0271) 740160

Minggu, 03 Maret 2013

6 PROPOSAL PKMK MAHASISWA UNIBA DIDANAI DIRJEN DIKTI th 2013



Sebagai salah satu impelementasi Tri Darma Perguruan Tinggi  dilingkungan UNIBA Surakarta, sebanyak 6 (enam) proposal kelompok PKMK mahasiswa dilingkungan UNIBA Surakarta lolos seleksi dan akan didanai oleh dirjen Dikti Kemendikbud RI pada tahun anggaran 2013. Pengumuman ini atas dasar Surat Dirjen Dikti Kemendikbud RI Nomor. 0397/E5.3/KPM/2013, Tanggal 14 Februari 2013.

Keenam proposal tersebut antara lain dengan ketua ; (1). Anik Sri Rahayu dengan judul ”Memanfaatkan limbah kulit kerajinan kaligrafi menjadi rambak di Sonorejo    (2). Fajar Kartiko N (NPM 2010030041 dari Jurusan Akuntansi) bersama  anggota Dwi Julainan  L.W (FE.A), Yudha Adi N (FE.A), dengan judul “ Unyunn Accesoris berbahan fanel”, (3). Feriansyah Tri S (NPM 2010030021 dari Jurusan Akuntansi) bersama anggota Dananjaya (FE.A), Nanik Sulistyorini (FE.A) dengan judul “ Usaha “telapia” bakpia isi ketela inovasi jajanan tradisional bakpia berbahan dasar ketela“, (4). Moh. Syaiful B (NPM 2011020067, dari Jurusan Manajemen) bersama anggota Yopy Kurniawan (FE.M), Dananjaya (FE.A), Feriansyah Tri S(FE.A) dengan judul “Usaha Helm Wayang Sarana Edukasi Budaya”, (5). Wawan Hadi Santosa, dengan judul “ BOS (Batik Origine Form Solo) Collections Limba Perca Sebagai Cenderamata,” dan (6). Yuliantari Astasuci Nalurita (NPM 2010030032 dari Jurusan Akuntansi) bersama anggota Ratna Ayu Pratiwi (FE.A) Vivi Arifah Ulinnuha (FE.A), Astiwi Prabandari (FE.A) dengan judul “Usaha kreatif  berbasis budaya daerah replika wayang berbahan dasar kalengdan seng bekas”. 

Melalui kesempatan dan peraihan dana Program Kreatifitas Mahasiswa Kewirausahaan (PKMK) Tersebut diharapkan dapat meningkatkan motivasi mahasiswa dilingkungan UNIBA Surakarta untuk berkarya, berinovasi dan mengembangkan bidang keilmuannya.  Melalui peraihan dana PKM tersebut mahasiswa bisa membuktikan dirinya bahwa mahasiswa juga mampu berkarya dan memberikan yang terbaik bagi pengembangan akademik admosfir di lingkungan UNIBA Surakarta

Tidak ada komentar:

Posting Komentar