Alamat dan Sekretariat :


Jl. Agus Salim No. 10 Sondakan Laweyan Surakarta Jawa Tengah. Telp. (0271) 714751 Fax (0271) 740160

Jumat, 13 September 2013

Telusur Budaya Batik di Dalem Djimatan



Suasana cerah, dengan angin sepoi-sepoi, halaman yang luas,  bangunan yang sangat megah dan arsitek masa lalu,  sehingga menambah suasana menjadi semakain nyaman. Tidak terasa suara adzan terdengar di sana-sini sebagai pertanda sudah masuk waktu untuk mendidrikan sholat duhur. Dengan semangat, segera bergegas menuju ke masjid untuk  sholat dengan berjamaah,  karena fadlilah yang besar, apalagi suasannya masih di bulan Ramadhan, dimana pahalanya dilipat-gandakan oleh Allah SWT.


  Kembali dari masjid, melihat jam dinding sudah menunjukkan pukul 12.15, berarti sebentar lagi siswa-siswi SMA batik I Surakarta yang akan mengikuti Masa Oreintasi Siswa (MOS) Telusur Budaya Batik di dalem Djimatan setono Laweyan akan segera datang, ternyata tak begitu lama sepur kelinci yang telah dipasang spanduk, atribut, bertuliskan “ Ayo...membaca di Taman Bacaan Priyomarsono dalem Djimatan Laweyan “ berparkir di sebelah sungai dan siswa-siswapun mulai turun satu persatu dari “rabbit train” menuju dalem djimatan, dengan diikuti senyum, tawa riang gembira, sambil  menceritakan kehebohan selama perjalanan menuju arena mos.
            Ketika masuk lokasi, dan sudah disambut oleh team dari UNIBA selaku tuan rumah, dan dipersilakan menempati tempat duduk yang telah tersedia, hadir pada saat penyambutan antara lain Bp. Ir.H.Solichul Hadi, M.Erg (Ketua Yapertib), Prof.Dr.Ir.Hj. Endang Siti Rahayu, MS (Rektor UNIBA), Bp. Rudatyo, SH, MH (PR I UNIBA), Dr.H.Dardiri Hasyim, SH, MH (PR  III UNIBA), Bp. Muladi Wibowo, S.Sos, SE, MM, M.Pd (Humas UNIBA), acara MOS dilaksanakan mulai hari  Selasa 16 Juli-Rabu 17 juli, dan Kamis 18 Juli 2013, selama 3 hari, per satu angkatan diikuti kurang lebih 40 siswa, sehari 3 angkatan, total siswa dalam sehari kurang lebih 120 yang mengikuti MOS, selama 3 hari jadi total peserta MOS SMA Batik I Surakarta kurang lebih 360 siswa. Dengan materi sejarah Budaya Batik, Sekilas dalem Djimatan, dan Gambaran umum proses produksi batik tulis. Dengan ini, siswa-siswa menjadi tahu akan sejarah solo, laweyan, dalem djimatan, dan juga tahu bagaimana proses produksi batik tulis, sehingga siswa-siswa mau menghargai dan syukur-syukur mau membeli dan memakai batik tulis walaupun harganya lebih mahal jika dibandingkan dengan textile yang motif batik, dan juga mengerti bahwa di dalem djimatan yang terletak di kampoeng batik laweyan itu ada tempat untuk belajar dan mendalami batik, termasuki praktik membatik dan itu punyanya UNIBA, yang juga keluarga SMA Batik I Surakarta .
            Dari hasil pemaparan yang kami sampaikan, sekilas siswa-siswa sangat senang dan suka, walaupun mereka masih harus berlapar-lapar, sambil menahan haus karena diadakannya saat bulan puasa, Temen sanagt semanagt dan antusias, ada beberapa pertanyaan seperti misal, bagaimana kalau kita mau belajar membatik bersama keluarga ? Kami sangat membuka dan terbuka bagi dan kepada siapa saja yang akan belajar dan mendalami batik tulis. Sebagai informasi, di dalem djimatan, nantinya yang akan diajarkan dan yang akan kaji lebih dalam adalah tradisi batik dari sisi proses, filosofi batik, dan juga pengembangan pewarna alami, harapannya dengan memperkenalkan saat MOS, kedepan siswa-siswa SMA Batik I Surakarta, ketika ada praktikum batik ya sebaiknya di djimatan saja, sehingga kita dapat mempertahankan dan melestarikan budaya batik sepanjang masa. (ANHAR/UNIBA News)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar