Alamat dan Sekretariat :


Jl. Agus Salim No. 10 Sondakan Laweyan Surakarta Jawa Tengah. Telp. (0271) 714751 Fax (0271) 740160

Rabu, 29 Januari 2014

DISKUSI PANEL


Membangun Sinergi Meningkatkan Mutu dan Daya Saing PTS



Bertempat di ruang Seminar UNIBA Surakarta pukul 08.00 sda 12.00 (17/9/13) telah diselenggarakan kegiatan DISKUSI PANEL dengan tema Bersama membangun Sinergi Meningkatkan Mutu dan Daya Saing PTS yang diselenggarakan oleh Bidang Humas dan LP3M UNIBA Surakarta, dengan menghadirkan narasumber  1). Prof. Dr. Ir. H. Ongko Cahyono, M.Sc (Rektor UTP Surakarta) dan 2). Dr. H. Bambang Mursito, MM (Sekretaris. PPs UNIBA Surakarta). Kegiatan berlangsung dengan lancar dan dihadiri oleh Pimpinan Yayasan, Jajaran Rektorat kedua belah pihak, Dekan, Kajur, dosen, perwakilan BEM-UKM dan mahasiswa S1 serta S2 di lingkungan UNIBA Surakarta.

Dalam sambutannya Rektor UNIBA Surakarta, Prof. Dr. Ir. Hj. Endang Siti Rahayu, MS menyampaikan bahwa kerjasama antar PTS merupakan keniscayaan, namun demikian dimasa yang akan datang memang perlu dirumuskan kembali bentuk-bentuk kerjasama antar PT, karena setiap PT memiliki keunggulan yang unik dan khas, sehingga diharapkan antar PT, khususnya sesama PTS terjadi sinergi dan saling bersaing secara sehat. Hal ini bisa terjadi karena pengembangan PT dibidang publikasi ilmiah, penelitian, SDM, BKD dll mutlak membutuhkan kerjasama antar perguruan tinggi agar meningkat kualitas dan mutunya.
Prof. Dr. Ir. H. Ongko Cahyono, M.Sc (Rektor UTP) menyampaikan bahwa sesuai dengan Pasal 51 UU No 12 tahun 2013 tentang Sistem Pendidikan Tinggi menyebutkan bahwa :1).  Pendidikan Tinggi yang bermutu merupakan Pendidikan Tinggi yang menghasilkan lulusan yang mampu secara aktif mengembangkan        potensinya dan menghasilkan ilmu pengetahuan dan/atau teknologi yang berguna bagi masyarakat, bangsa, dan negara. dan 2). Pemerintah menyelenggarakan sistem penjaminan mutu Pendidikan Tinggi untuk mendapatkan pendidikan bermutu.  Perguruan Tinggi yang sudah jelas kompetensinya secara berkelanjutan harus berbenah meningkatkan mutunya akan menjadi pilihan masyarakat dan pada akhirnya akan menjadi Perguruan Tinggi yang UNGGUL (THE EXCELLENT UNIVERSITY). Hal ini bisa dilakukan salah satunya dengan meningkatkan sinergi antar lembaga perguruan Tinggi.
Dr. H. Bambang Mursito, MM (Sek. PPs UNIBA Surakarta) memaparkan bahwa kerjasama antar PTS di Surakarta bisa lebih dikonkritkan dalam kerjasama praktis bidang penelitian, kegiatan CDC, bursa kerja bersama, pertukaran mahasiswa, pertukaran dosen, dan jurnal ilmiah maupun publikasi ilmiah

Tidak ada komentar:

Posting Komentar