Graha Sabha Buana Surakarta (28/9/13), untuk kesekian
kalinya menjadi pilihan UNIBA Surakarta untuk menyelenggarakan kegiatan kegiatan Wisuda Sarjana (S1) dan Magister (S2)
UNIBA Surakarta. Sebanyak 97 lulusan
Universitas Islam Batik (UNIBA) Surakarta akan dilepas oleh Rektor UNIBA
Surakarta Ibu. Prof. Dr. Ir. Hj. Endang
Siti Rahayu, MS. Lulusan UNIBA
Surakarta yang diwisuda berdasarkan Fakultas meliputi Fakultas Hukum
sebanyak 24 lulusan, Fakultas Ekonomi Program Studi Manajemen sebanyak 30
lulusan, Fakultas Ekonomi Program Studi Akuntansi sebanyak 19 lulusan, Fakultas
Pertanian Program Studi Agroteknologi sebanyak 6 lulusan dan Program
Pascasarjana Program Studi Manajemen sebanyak 18 Lulusan.
Berdasarkan Laporan PR I UNIBA Surakarta, dari 97 lulusan tersebut terdapat wisudawan dengan
kuliafikasi terbaik untuk masing-masing
program studi yakni : (1). Program Studi Ilmu Hukum : Ambar Sarastri, SH dengan IPK ; 3.47, (2). Program Studi
Manajemen/S1 : Ayu Septiana, SE dengan
IPK ; 3.37, (3). Program Studi Akuntansi : Ana
Yuliana Sujono, SE dengan IPK : 3,31, (4). Program Studi Agroteknologi : Didik Junianto, SP dengan IPK ; 3,40
dan (5). Program Pascasarjana : Kawitman,
M.Si dengan IPK : 3,93.
Sebanyak 97 wisudawan akan diwisuda oleh Direktur dan
Dekan masing-masing. Yakni Untuk Program Pascasarjana dilakukan oleh Dr. Ir. H. Slamet Riyadi Bisri, MBA,
Fakultas Ekonomi oleh Dra. Hj. Istiatin, SE, MM, Fakultas
Hukum oleh Suharno, SH, MH dan
Fakultas Pertanian oleh Ir. M. Ihsan, MP.
Kepada UNIBA News, Ibu. Prof. Dr. Ir. Hj.
Endang Siti Rahayu, MS. menyampaikan
bahwa UNIBA terus berupaya meningkatkan sumber daya yang ada dalam rangka
menunjang proses belajar mengajar sehingga pada gilirannya dapat meningkatkan
kualitas lulusan. Selain peningkatan kualitas dosen melalui studi lanjut,
pengembangan sarana dan prasarana perkuliahan telah juga diusahakan,
peningkatan partispasi kegiatan PKM oleh mahasiswa, peningkatan kegiatan penelitian
dan pengabdian dosen dan keberhasilan mahasiswa UNIBA mengikuti Pekan Ilmiah Mahasiswa Nasional (PIMNAS) Ke XXVI
yang diselenggarakan oleh Ditjen. Dikti bekerjasama dengan Universitas Mataram
Nusa Tenggara Barat pada tanggal 9 September 2013 sampai dengan 12 September 2013 perlu
mendapatkan apresiasi bersama
Tidak ada komentar:
Posting Komentar