Alamat dan Sekretariat :


Jl. Agus Salim No. 10 Sondakan Laweyan Surakarta Jawa Tengah. Telp. (0271) 714751 Fax (0271) 740160

Kamis, 20 Maret 2014

GATERING UNIBA




Pada hari sabtu tanggal 1 Pebruari 2014 Keluarga besar Universitas Islam Batik Surakarta Menyelenggarakan Gathering di Gua Pindul Jogyakarta acara ini dimulai di Kampus UNIBA Surakarta dilanjutkan di Gua Pindul Wirosari Jogyakarta,dalam acara ini menurut Rektor Universitas Islam batik Surakarta Prof. Dr. Ir. Hj. Endang Siti Rahayu, MS disampaikannya bahwa “acara ini merupakan acara agenda tahunan yang diselenggarakan Universitas dengan tujuan untuk memupuk tali persaudaraan menumbuhkan semangat dalam kinerja dan kekompakan di Lembaga”, selain itu juga disampaikan oleh ketua Yayasan Ir. Solichul Hadi, AB bahwa dalam sambutanya “acara ini diharapkan mampu memberikan motivasi dalam meningkatkan kinerja, baik dosen maupun karyawan dan sebagai wahana untuk memupuk kebersamaan antar sesama keluarga UNIBA”. Acara ini di meriahkan dari berbagai permainan baik di darat maunpun di air  yang dipandu oleh EO Wirakarya enterprice diantaranya bermain Slencer dengan Ban di Sungai, Permainan Slencer di Gua Pindul selama 1 hari penuh, dalam runtutan acara itu juga dilanjutkan ke pusat perbelanjaan oleh-oleh Khas Yogyakarta yaitu di Malioboro kemudian dilanjutkan pulang kekampus UNIBA Surakarta. 


Pengembangan mental, kedisiplinan, kerja keras dan teamwork yang solid terus dibangun oleh Universitas Islam Batik (UNIBA) Surakarta. Selain pelatihan, workshop dan kunjungan ke berbagai instansi, UNIBA juga melakukan pengembangan dan peningkatan kinerja sumberdaya manusia (SDM) melalui Gathering. Tahun ini Gathering Keluarga Besar UNIBA diselenggarakan di Gua Pindul Jogjakarta.
Kegiatan di awal bulan Pebruari ini diikuti Pengurus Yayasan, Jajaran Rektorat, Dekanat di seluruh fakultas, dosen, staff serta karyawan UNIBA. “Melalui kegiatan tahunan ini diharapkan seluruh sumberdaya manusia dari staff, dosen, rektor maupun yayasan memiliki kesamaan visi serta misi sehingga semangat, persaudaraan dan kekompakkan kerja tetap terjalin,” tutur Rektor UNIBA, Prof. Dr. Ir. Hj. Endang Siti Rahayu MS.  Sementara Ir.H. Solichul Hadi, M.Erg, pengurus yayasan mendukung apa yang disampaikan oleh rektor. “SDM yang memiliki kinerja tinggi dan kompak menjadi modal bagi UNIBA untuk lebih eksis dan menjadi lebih baik,” katanya.
Peserta Gathering sangat antusias mengikuti semua permainan yang dipandu oleh Event Organizer Wirakarya Enterprice. Melalui Fun Game seluruh peserta merasa puas dan mendapat manfaat positif. Seusai acara peserta melanjutkan berwisata di Malioboro. Tampak dalam foto pengurus yayasan, Rektor, pembantu rektor, dosen dan staff mengiktui Selancar Ban menuju Gua Pindul. (iklan).      

Tidak ada komentar:

Posting Komentar